DPRD Bekasi Soroti 70 Persen Anak Kurang Mampu Tidak Bisa Sekolah
RAKYAT NEWS, BEKASI – Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi dari Fraksi PAN Evi Mafrianiagsianti mengambil kesempatan untuk mengungkapkan keprihatinannya terhadap anak-anak kurang mampu yang tidak bisa masuk sekolah negeri kepada PJ Wali Kota Bekasi R Muhamad Gani selama sidang paripurna.
Ia meragukan kemampuan sekolah swasta untuk menampung 70% siswa yang masih belum bersekolah.
“Sisa 70 % ini, itupun tidak akan mampu. Apakah bisa seluruh anak bisa bersekolah di swasta,” kata Evi dalam rapat paripurna DPRD Kota Bekasi. Rabu (31/7/2024).
Oleh karena itu, Evi meminta Pemerintah Kota Bekasi untuk lebih memperhatikan masalah tersebut.
“Pola kebijakanpun, apakah sebagian anggaran pendidikan Kota Bekasi Rp 1,7 Triliyun di alokasi anak-anak gak mampu,” ungkap dia.
“Jadi ini mohon perhatian bersama pak Pj Wali Kota Bekasi dan Dinas Pendidikan Kota Bekasi serta stakeholder agar menjadi perhatian bersama,” tutup Evi.
Sebelumnya, sidang paripurna dimulai pada pukul 17.00 WIB, dipimpin oleh ketua DPRD Kota Bekasi Saifuddaulah, dihadiri oleh Pj Wali Kota Bekasi, anggota DPRD Kota Bekasi, dan undangan lainnya.
Adv/Humas Pemkot Kota Bekasi
Tinggalkan Balasan