Senapati Jakarta Raya Gelar Anniversary Ke-29 di Cilangkap
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Para alumni Sekolah Calon Bintara Prajurit Karier TNI AD (Secaba PK Tahun 1996) yang bertugas di wilayah Jakarta, dikenal dengan nama Senapati Jakarta Raya (SJR), menggelar perayaan Anniversary Ke-29 tahun pengabdiannya sebagai prajurit TNI AD. Kegiatan tersebut berlangsung di Cafe Akademi TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Minggu (27/4/2025).
Dalam acara tersebut, Ketua SJR, Rosidi, menyampaikan bahwa peringatan Anniversary Ke-29 tahun ini semakin meriah berkat kehadiran Ketua Senapati Indonesia, Gungun Gunandar, yang akrab disapa rekan-rekan Senapati Indonesia dengan nama “Alex Koplok”.
Acara Anniversary kali ini dirangkaikan dengan kegiatan halal bihalal dan pemberian santunan kepada para Warakawuri dari keluarga besar SJR. Rosidi menjelaskan bahwa sebelum puncak acara ini, rangkaian kegiatan peringatan Anniversary SJR Ke-29 tahun telah diawali dengan kegiatan sosial berupa pembagian takjil selama bulan Ramadan 1446 H kepada masyarakat di sekitar Jalan Pelepah Raya Blok F, tepatnya di depan Gudang Bulog, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Dalam sambutannya, Rosidi menegaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi, persaudaraan, dan solidaritas antar alumni Secaba PK 1996.
“Dengan adanya acara halal bihalal ini, kita dapat semakin memperkuat persaudaraan dan komunikasi antar alumni, serta membangun hubungan yang lebih erat antara generasi penerus kita,” ungkap Rosidi.
Ia juga berharap momentum ini dapat membangkitkan semangat serta memperkokoh komitmen seluruh alumni dalam mengabdi kepada bangsa dan negara, khususnya dalam lingkup tugas sebagai prajurit TNI Angkatan Darat.
“Kita berharap agar para alumni dapat semakin kompak dan solid dalam mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai prajurit TNI-AD,” tambahnya.
Rosidi menekankan bahwa melalui acara ini, Senapati Jakarta Raya menunjukkan komitmen nyata dalam membangun dan mempererat hubungan antaralumni, sekaligus memberikan kontribusi sosial positif kepada masyarakat.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan